Langsung ke konten utama

Cara Mengalihkan Link Blog lama Ke Blog Baru Kita atau Membuat Redirect Link ke Blog Baru

Cara Mengalihkan Link Blog lama Ke Blog Baru Kita atau Membuat Redirect Link ke Blog Baru


Selamat pagi sahabat blogger sekalian. pada kesempatan kali ini admin akan membuat sebuah tutorial tentang bagaimana Cara Mengalihkan Link Blog lama Ke Blog Baru Kita atau Membuat Redirect Link ke Blog Baru. mungkin teman-teman disini punya pengalaman yang berbeda dengan saya, jadi saya akan sedikit cerita tentang pengalaman saya kenapa saya membuat artikel ini. jadi pada waktu saya sma dulu, saya baru pertama kali kenal google dan blog. waktu itu saya masih kelas 1 semester 2. saya memulai belajar bermain blog. jujur saja dulu belum tau kebijakan blog seperti apa, terus etika ngeblog itu yang bagaimana belum paham. jadi saya buat sebuah blog dengan alamat blog wayansugita63.blogspot.com. artikel di blog ini sekitar 40an dan sudah banyak terindek di google. artikel yang ada di blog tersebut beberapa berisi artikel copas dari blog dan website orang lain. saya mengakui itu kesalahan saya yang pertama ketika ngeblog.

Kesalahan yang kedua adalah saya tidak menyediakan sumber artikel yang saya copas tersebut. dan saya pun merasa malu dan sangat bersalah, karena artikel yang saya copas karya orang lain tersebut, yang mana udah susah payah mereka menulis kemudian kita copas seenak jidat kita tanpa menyediakan sumbernya. dan akhirnya saya memutuskan untuk menghapus blog tersebut. tidak semua artikel yang ada di blog tersebut hasil copas, cuma beberapa saja yang copas.  akhirnya setelah menghapus blog tersebut, saya kembali merestornya dan memperbaiki kembali blognya. saya bersihkan semua postingan saya yang berisi artikel copas dan menulis kembali dengan gaya saya. tetapi karena sudah tidak terurus dan jumlah pengunjung blog yang menurun maka saya memutuskan membuat blog baru dan berisi artikel gaya penulisan saya. saya belajar menulis mengikuti kebijakan google supaya bisa di approve adsense nya.

Baiklah singkat cerita, saya memindahkan semua artikel yang ada di blog tersebut kedalam blog ini dengan Cara Mengalihkan Link Blog lama Ke Blog Baru saya ini. karena sangat disayangkan blog yang sudah terindeks tersebut bila tidak kita manfaatkan. karena akan sangat menguntungkan kita, dimana kita bisa mendapatkan backlink dari blog zombi tersebut.

Langsung saja kita belajar bagaimana Cara Mengalihkan Link Blog lama Ke Blog Baru Kita atau Membuat Redirect Link ke Blog Baru ini. kalian bisa mengikuti step-step berikut ini:

  1.  login ke blog lama kalian atau blog zombi kalian
  2. kalian pilih edit Theme
    Cara Mengalihkan Link Blog lama Ke Blog Baru Kita atau Membuat Redirect Link ke Blog Baru
    Kalian bisa lihat gambar ini jika masih bingung cara nya, kode scriptnya bisa di ambil di blog ini.
  3. cari kode <head> dan pastekan kode script redirect yang ada di bawah ini tepat di atas kode <head>. perhatikan pada gambar diatas dan lihat penempatan kode scriptnya. kode scriptnya bisa di ambil di bawah ini:
    <script type='text/javascript'> window.location=&quot; http://ilmugratisanbro.blogspot.com&quot;; </script>
    text yang saya beri warna merah itu silahkan kalian ganti dengan alamat web atau blog baru kalian. 
Mungkin cara ini juga merupakan salah satu cara untuk mendapatkan backlink dari blog zombi kita. sehingga dapat meningkatkan jumlah visitor atau pengunjung blog kita. buat kalian yang belum paham blog zombi itu apa, saya hanya bisa menjelaskan bahwa blog zombi itu blog yang sperti zombi wkwkw abis mati terus bisa hidup kembali. becanda gan!!

Jadi blog zombi menurut saya adalah blog yang dulu sudah pernah di buat oleh seseorang yang kemudian di hapus dan kemudian di buat ulang oleh orang tersebut atau orang lain. sudah paham sekarang kan? jika belum paham bisa berkomentar juga di artikel ini, nanti akan saya bantu jawab jika memang saya bisa menjawabnya.

Sekian dulu tutorial dari saya, apabila ada kesalahan dalam penyampain dan pemaparan saya minta maaf. mohon saran dan kritikan untuk blog ini supaya bisa lebih baik kedepannya, supaya bisa berbagi tips dan trik lainnya yang berguna dan bermanfaat untuk kita semua. Terima kasih telah Berkunjung!! 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Cara Mendapatkan Youtube Stream Key Untuk Live Streaming

Cara Mendapatkan Youtube Stream Key Untuk Live Streaming Hello sahabat bloggers.. kali ini saya akan membagikan bagaimana cara mendapatkan Youtube Stream Key Untuk Melakukan Live Streaming di youtube . Live Stream Key ini adalah kode unik yang digunakan untuk melakukan Live Pada Obs Studio atau aplikasi streamer Lainnya. Untuk kalian yang ingin mendapatkan kode Youtube Stream Key ini wajib mengaktifkan fitur Yang ada pada Dasboard youtube kalian. Buat temen-temen yang belum baca bagaimana cara Mengaktifkan Fitur Live Streaming Di youtube, kalian bisa baca terlebih dahulu. Untuk Cara Melakukan Live Streaming di Android kalian bisa baca disini dan sedangkan untuk Live streaming di laptop atau Pc kalian bisa membaca nya di sini . Kita langsung saja menuju Bagaimana Cara mendapatkan Youtube Stream Key atau Kode Youtube Streaming dengan mengikuti cara di bawah ini: Login terlebih dahulu di youtube kalian melalui browser laptop kalian. kemudian klik Creator Studio Selanjutnya kita akan di h...

Cara Melakukan Live Streaming Di Youtube Menggunakan PC atau Laptop

Cara Melakukan Live Streaming Di Youtube Menggunakan PC atau Laptop Hello sobat bloggers.. kali ini kita akan membahas mengenai bagaimana Cara Melakukan Live Streaming Di Youtube Menggunakan PC atau Laptop. Untuk Cara Live Streaming Melalui Android dapat kalian lihat dengan cara klik artikel ini . ada beberapa aplikasi yang biasa di gunakan untuk melakukan live streaming oleh para youtuber salah satunya adalah aplikasi obs studio.  aplikasi obs studio ini adalah aplikasi yang bersifat opensource dan gratis yang dapat kalian download melalui link yang akan saya sediakan di tutorial ini. obs studio banyak digunakan oleh para youtubers untuk melakukan live streaming di youtube seperti menyiarkan video gaming yang sedang dilakukan atau menyiarkan secara live gambar teks dan masih banyak lainnya. selain untuk streaming, kalian juga bisa menggunakan aplikasi obs studio untuk melakukan recording pc atau laptop kalian. Disini saya akan membagikan langkah-langkah bagaimana Cara Melakuk...

2 Cara Mengatasi OBS Studio yang Black Screen dan Display Capture yang Error

2 Cara Mengatasi OBS Studio yang Black Screen dan Display Capture yang Error Selamat Pagi sahabat Bloggers.. pada kali ini kita akan membahas mengenai 2 Cara Mengatasi OBS Studio yang Black Screen dan Display Capture yang Error. semua orang pasti sudah tau mengenai aplikasi OBS Studio ini. Aplikasi OBS STudio adalah sebuah software yang bersifat opensource yang digunakan untuk Live Streaming atau recording pada pc kita. aplikasi ini sudah banyak digunakan oleh para youtuber untuk melakukan live streaming. OBS Studio ini tergolong aplikasi yang mudah digunakan, bahkan pengaturannya juga simple.  Setelah kalian menginstall OBS STudio, Pasti kalian yang menemukan artikel ini mengalami permasalahan yang ada pada topik kita. iya kenapa OBS Studio saya ketika menggunakan Fitur Game Capture malah muncul Layar hitam saja alias Black Screen. selain itu permasalahan Lainnya juga Fitur Display Capture tidak berfungsi dengan benar. bagaimana cara mengatasi masalah ini? mari kita coba 2 Ti...