Langsung ke konten utama

Cara Memblokir User atau Pengguna wifi di Modem ZTE F609 Terbaru

Cara Memblokir User atau Pengguna wifi di Modem ZTE F609 Terbaru

Selamat pagi sahabat blogger.. kali ini saya akan membagikan sebuah tutorial bagaimana cara memblokir user atau penumpang gelap di wifi modem ZTE F609 Kita. Cara ini sudah saya praktekan sendiri dan berhasil. cara ini sangat simple dan mudah. ada banyak cara mencegah agar modem kita bisa terhindar dari penumpang gelap yang ikut nimbrung menggunakan wifi indihome kita. 

cara yang saya maksud disini tanpa menggunakan perangkat tambahan atau software tambahan alias pihak ketiga. fitur ini sudah tersedia di modem ZTE F609 kita. kalian hanya perlu mencatat Mac Address dari penumpang gelap tersebut. catatan dari saya adalah ubahlah password default dari modem kalian secara berkala. biasanya sih password defaultnya itu user dan username nya juga user. 

Kita langsung ke inti saja, yaitu cara memblokir user atau penumpang gelap di modem ZTE F609 indihome kita. ikuti cara berikut ini:
  1. Buka indihome kalian melalui browser kalian. disini saya anggap kalian sudah paham cara mengakses modem kalian. gunakan password: user dan username: user.
  2. Setelah itu ikuti cara berikut ini seperti digambar. disini kita akan melihat siapa saja yang terhubung di modem ZTE F609 Indihome kita. Catat Mac address nya. ingat jangan sampai salah mencatat mac address.
  3. Selanjutnya kita akan melihat lagi nama device dari perangkat tersebut. takutnya malah mac address kita yang kita catat wkwkwkw. 
  4. Setelah semua selesai kemudian kita akan memblokir nya dengan cara berikut ini:
  5. Setelah kalian memblokirnya kalian bisa test apakah si target bisa login lagi atau tidak. kelemahan cara ini adalah ketika si target berganti mac address dengan Mac Changer maka si target bisa login lagi jika dia tahu password wifinya. password wifi sama password modem beda ya. password modem buat masuk ke modem, caranya bisa dengan kabel lan atau wifi. 
  6. Cara lainnya adalah jika kita merubah mode Block menjadi mode permit, dan di sini kita tambahkan mac address kita kemudian di add. atau tambahkan semua mac address yang boleh masuk ke wifi modem ZTE F609 kita. mode permit artinya yang boleh di izinkan saja yang dapat menggunakan wifi kita. jadi hanya mac address yang di izinkan yang bisa terkoneksi ke wifi kita dan selain mac address tersebut maka tidak akan bisa konek. 
Selesai Sudah tutorial bagaimana Cara Memblokir User atau Pengguna di Modem ZTE F609 Terbaru. semoga artikel ini dapat membantu kalian semua. terima kasih sudah berkunjung.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Cara Mendapatkan Youtube Stream Key Untuk Live Streaming

Cara Mendapatkan Youtube Stream Key Untuk Live Streaming Hello sahabat bloggers.. kali ini saya akan membagikan bagaimana cara mendapatkan Youtube Stream Key Untuk Melakukan Live Streaming di youtube . Live Stream Key ini adalah kode unik yang digunakan untuk melakukan Live Pada Obs Studio atau aplikasi streamer Lainnya. Untuk kalian yang ingin mendapatkan kode Youtube Stream Key ini wajib mengaktifkan fitur Yang ada pada Dasboard youtube kalian. Buat temen-temen yang belum baca bagaimana cara Mengaktifkan Fitur Live Streaming Di youtube, kalian bisa baca terlebih dahulu. Untuk Cara Melakukan Live Streaming di Android kalian bisa baca disini dan sedangkan untuk Live streaming di laptop atau Pc kalian bisa membaca nya di sini . Kita langsung saja menuju Bagaimana Cara mendapatkan Youtube Stream Key atau Kode Youtube Streaming dengan mengikuti cara di bawah ini: Login terlebih dahulu di youtube kalian melalui browser laptop kalian. kemudian klik Creator Studio Selanjutnya kita akan di h...

Panduan Cara Menonton Live Straming Di Vidio.com

Panduan Cara Menonton Live Straming Di Vidio.com Hey guys... Pada kesempatan kali ini saya ingin membagikan sebuah Tutorial tentang bagaimana Cara Menonton Live Straming Di Vidio.com. Mungkin buat kalian yang sering menonton live streaming di youtube sudah ti9dak asing lagi dengan kata vidio.com. karena watermark dari vidio.com ini sering muncul di live streaming youtube saat menonton bola secara langsung. Vidio.com adalah sebuah situs wesbite yang menyediakan layanan streaming dari berbagai televisi yang ada di indonesia secara resmi. Banyak sekali penonton yang menonton secara live streaming di youtube sering mengeluhkan lemotlah, bufferinglah dan keluhan  lain nya, padahal koneksi internet mereka sangat cepat dan lancar.  Mengapa saat menonton live sering lag dan lemot padahal jaringan internet saya lancar dan ngebut? Permasalahan ini terjadi karena biasanya koneksi dari orang yang melakukan live streaming di youtube tersebut menjadi lemot. kenapa menjadi lemot? biasanya di...

Cara Melakukan Live Streaming Di Youtube Menggunakan PC atau Laptop

Cara Melakukan Live Streaming Di Youtube Menggunakan PC atau Laptop Hello sobat bloggers.. kali ini kita akan membahas mengenai bagaimana Cara Melakukan Live Streaming Di Youtube Menggunakan PC atau Laptop. Untuk Cara Live Streaming Melalui Android dapat kalian lihat dengan cara klik artikel ini . ada beberapa aplikasi yang biasa di gunakan untuk melakukan live streaming oleh para youtuber salah satunya adalah aplikasi obs studio.  aplikasi obs studio ini adalah aplikasi yang bersifat opensource dan gratis yang dapat kalian download melalui link yang akan saya sediakan di tutorial ini. obs studio banyak digunakan oleh para youtubers untuk melakukan live streaming di youtube seperti menyiarkan video gaming yang sedang dilakukan atau menyiarkan secara live gambar teks dan masih banyak lainnya. selain untuk streaming, kalian juga bisa menggunakan aplikasi obs studio untuk melakukan recording pc atau laptop kalian. Disini saya akan membagikan langkah-langkah bagaimana Cara Melakuk...